Terlihat sangat menyenangkan, kesan pertama inilah yang mungkin hinggap di benak sebagian besar gamer yang sempat melihat Goat Simulator
untuk pertama kalinya. Siapa yang mengira bahwa konsep segila ini
ternyata berhasil menarik hype yang sangat besar, bahkan mendapatkan
fokus dari beberapa media game besar di luar. Dikerjakan sebagai proyek
main-main pada awalnya, dorongan dari komunitas akhirnya membuat
developer asal Swedia – Coffee Stain Studios untuk
menjadikannya sebagai proyek komersial. Inilah satu-satunya kesempatan
Anda untuk menjalani hidup sebagai seekor kambing dengan kemampuan
super!
Dari beberapa teaser awal yang dirilis ke dunia maya, Goat Simulator
akan menawarkan beberapa varian kambing untuk digunakan. Dengan
kemampuan untuk meloncat tinggi, berlari cepat, dan menarik objek apa
saja dengan lidahnya, kambing ini tak ubahnya cobaan dari neraka yang
siap untuk menghancurkan kota. Sensasi humor menarik ini juga terlihat
dari launch trailer terbaru yang dirilis. Meniru gaya trailer Dead Island
yang sempat mendapatkan pengakuan sebagai salah satu trailer game
terbaik, Anda akan melihat skala kehancuran yang bisa dihasilkan oleh
binatang ini, dalam alur mundur, diiringi dengan musik pelan emosional. Looks amazing! Tidak sabar lagi? Pastikan terlebih dahulu PC Anda mampu menjalankannya:
Minimum Requirements:
Recommended Requirements:
Goat Simulator sendiri akan dirilis pada 1 April 2014 mendatang, eksklusif untuk PC via Steam.
Jumat, 28 Maret 2014
Spesifikasi Game Goat Simulator
Majestic!
1 komentar:
Tablet advan i7 bisa gak buat mainan game goat simulator dan kenpa pas loading kambing force close tolong diberitau
Posting Komentar